Senin, 12 Desember 2011

Perusahaan


Perusahaan



 Perusahaan ialah suatu tempat untuk melakukan kegiatan proses produksi barang atau jasa. 
 Letak perusahaan yaitu tempat dimana persahaan melakukan kegiatannya sehari - hari. 
Tempat kedudukan perusahaan dapat diartikan sebagai tempat kantor suatu perusahaan.

Jenis Letak Perusahaan
umumnya ada 4 jenis letak perusahaan yaitu :
  1. Letak perusahaan yang terkait pada alam
  2. Letak perusahaan berdasarkan sejarah
  3. Letak perusahaan yang ditetapkan oleh pemerintah
  4. Letak perusahaan yang dipengaruhi oleh faktor-faktor ekonomi.
 1.Letak perusahaan yang terkait pada alam
Letak perusahaan ini sangat ditentukan oleh sumber-sumber alam,jadi tidak dapat ditentukan oleh manusia;misalkan,usaha pertanian,pertambangan.
2.Letak perusahaan berdasarkan sejarah
Letak perusahaan ini hanya dapat dijelaskan dengan adanya sejarah dilokasi itu.Misalkan kerajinan batik di daerah surakarta dan jogjakarta.Hal ini disebabkan dulu seni membatik ini dimulai dari para wanita dalam kraton.
3.Letak perusahaan yang ditentukan pemerintah
Dalam hal ini pemerintahlah yang menentukan dimana perusahaan menjalankan aktivitasnya.Hal ini agar masyarakat disekitar lokasi itu tidak merasa tergangggu karena adanya perusahaan itu.
4.Letak perusahaan yang dipengaruhi oleh faktor-faktor ekonomi.
Pada umumnya jenis perusahaan ini bersifat industri.Disini ada beberapa faktor yang perlu dipertimbangkan dalam menentukan letak perusahaan:
  • Dekat dengan bahan baku
  • Dekat dengan pasar
  • Dekat dengan pemasok tenaga kerja
  • Dekat dengan penyedia sumber tenaga/energi
  • Iklim
  • Ongkos trnsport
  • Besarnya suplai modal
C. Cara penentuan letak perusahaan
Secara umum terdapat 2 macam cara untuk menentukan lokasi perusahaan yaitu :
  1. Cara kualitatif
  2. Cara kuantitatif
1.Cara kualitatif
Dengan cara ini diadakan penilaian secara kualitatif terhadap faktor-faktor yang dianggap relevan atau memegang peranan pada setiap pilihan lokasi.
2.Cara kuantitatif
Dengan cara ini hasil analisis kualitatif dikuantifikasikan dengan cara memberikan skor(niali)pada masing-masing kriteria.
Sedangkan menurut teori Alfred Weber,dalam teorinya mengemukakan ada dua faktor yang mempengaruhi penetapan lokasi perusahaan,yaitu :
  • Biaya pengangkutan
  • Biaya tenaga kerja


perusahaan dan lembaga sosial

        Tujuan dari pendirian perusahaan

Berdirinya suatu perusahaan, umumnya mempunyai tujuan untuk memperoleh keuntungan sebesar - basarnya guna mempertahankan kelangsungan hidup suatu perusahaan tersebut.   Dengan adanya ilmu pengetahuan dan teknologi akan banyak memberikan tantangan bagi para pengusaha dan akan memicu persaingan yang ketat dengan setiap pengusaha untuk meningkatkan kinerja perusahaan . 

        Perusahaan sebagai suatu sistem 
perusahaan sebagai suatu sistem yaitu kombinasi berbagai sumber ekonomi yang mempengaruhi sumber produksi dan distribusi barang untuk mencapai tujuan tertentu. 

      Sifat Sistem perusahaan 
Sifat sistem perusahaan sebagai berikut:

§ Bersifat kompleksè berhubungan dengan pemasok, pemerintah, masyarakat, LN, dsb
§ Satu kesatuanè setiap sub sistem berjalan untuk mencapai tujuan
§ Berbagai jenisè Jenis perusahaan berbagai ukuran, bentuk dan jenis usahanya
§ Saling bergantungè suatu perusahaan bergantung kepada pihak lain seperti pemasok dan pemilik dana
§ Dinamisè Kekuatan interen dan eksteren mendorong perusahaan terus berubah menyesuaikan kondisi lingkungan yang dinamis

Fungsi - fungsi perusahaan 
fungsi penting perusahaan dalam kegiatan ekonomi sebagai berikut :

* Menghasilkan barang dan jasa
* Sebagai pengguna faktor produksi
* Membayar pajak kepada pemerintah
* sebagai agen pembangunan

Ciri - Ciri Perusahaan 

1) Ciri-ciri perusahaan jasa 
    
    * perusahaan jasa tidak menawarka barang yang jelas wujudnya. Jasa dalah sesuatu yang tidak bisa terlihat bentuk fisiknya.
     * sulit untuk menawarkan harga pada jasa yang ditawarkan oleh suatu perusahaan jasa. Harga yang mungkin dikenakan pada perusahaan jasa misalnya pada tiket pesawat terbang, harga ynag ditarkan sebenarnya tidaklah mutlak. Mahal atau murahnya harga suatu jasa tergantung pada tingkat kepeasan konsumen yang menikmati jasa tersebut. 

2) Ciri - ciri perusahaan Dagang 
  1.     kegiatannya membeli barang dagangan.
  2. menyimpan barnag dagang untuk sementara waktu
  3. tidak mengubah sifat dan bentuk barang dagangan
  4. barng dagangan tersebut dijual kembali

Sumber
 buku,pengantar bisnis .John soeprihanto.edisi kelima
http://syadishare.com/pengertian-perusahaan.html
http://vidyvirgo-virgo.blogspot.com/2009/12/pemilihan-letak-perusahaan.html
http://pakde-smart75smu.blogspot.com/2008/07/karakteristik-perusahaan-dagang-bgn-1.html
www.artikelekonomi.com
http://kuswanto.staff.gunadarma.ac.id
http://rachmadrevanz.com/perusahaan-menurut-jenis-kegiatannya-dan-ciri-ciri-perusahaan-jasa.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar